Urusan CAT, Pasti LANCAR.
Masyarakat Jogja pasti sudah sangat familiar dengan slogan yang terpampang di banyak billboard milik Toko Cat Lancar ini. Toko cat yang dikelola tiga generasi ini di awal berdirinya di tahun 1978 adalah sebuah toko besi sederhana di Jl. P. Mangkubumi. Di tangan generasi kedua, di tahun 1985, toko besi ini bertransformasi menjadi toko cat dan sampai sekarang fokus menjual aneka cat dari berbagai merek. Saat ini Toko Cat Lancar sudah memiliki 18 cabang yang tersebar di wilayah DIY dan Jateng.
Di bulan Mei 2018, tepatnya tanggal 9-13 Mei 2018, Toko Cat Lancar menyelenggarakan Lancar Paint Expo 2018 di Ambarrukmo Plaza Yogyakarta. Event tahunan ini sudah 3 kali digelar oleh Toko Cat Lancar. Di hari pertama penyelenggaraan Lancar Paint Expo 2018 pihak Toko Cat Lancar mengundang para blogger Jogja untuk mengikuti acara workshop menghias toples dan botol menggunakan bahan cat yang dijual di Toko Cat Lancar.
Acara dimulai dengan pemaparan Mas Faiz dari divisi Business Development mengenai sejarah Toko Cat Lancar dan juga pengenalan unit layanan baru yang diluncurkan 19 Januari 2018 lalu, yaitu Lancar Paint Centre (LPC). Di LPC ini terdapat 8 jenis layanan yang ditujukan untuk peningkatan performa Toko Cat Lancar sekaligus berbagi manfaat di bidang sosial dan pendidikan, yaitu :
- Lancar Painting Service. Layanan jasa pengecatan profesional dan bergaransi. Melayani proyek besar maupun kecil secara profesional, meliputi pengerjaan pengecatan eksterior dan interior.
- Lancar Care. Solusi untuk segala permasalahan cat dan pengecatan tanpa dikenai tambahan biaya. Tinggal telepon atau kirim pesan via Whatsapp ke 08 22 23 800 800, tim ahli dari Toko Cat Lancar akan datang ke rumah Anda untuk melakukan analisa lalu memberi alternatif solusi.
- Lancar Home Service. Sibuk tapi butuh produk cat dengan segera? Cukup telepon, lalu layanan Lancar Home Service akan mengirimkan tim terbaik ke rumah/kantor Anda untuk memberikan konsultasi.
- Lancar Delivery. Saat ini tim Lancar Delivery sudah dilengkapi armada lengkap mulai motor roda 2, motor roda 3, mobil pick up, hingga truk. Pengantaran dalam jumlah kecil dan besar siap dilayani oleh tim Lancar Delivery.
- Lancar Easy. Layanan penjualan melalui aplikasi mobile berbasis Android memudahkan Anda berbelanja kebutuhan cat dari manapun tanpa mengganggu aktivitas. Cari dan unduh aplikasinya di Google Playstore dengan kata kunci : Toko Cat Lancar.
- Lancar Acedemy. Merupakan program pendidikan untuk membantu masyarakat umum mengenal ilmu tentang cat dan pengecatan. Program ini diselenggarakan di gedung Toko Cat Lancar di Jl. Monjali. Namun juga melayani in house training.
- Lancar Community. Mewadahi aneka komunitas di Jogja untuk saling berbagi ilmu dan wawasan.
- Lancar Go. Berupa unit mobile dengan armada Paint Truck yang akan berkeliling memberikan layanan dan edukasi seputar produk Toko Cat Lancar. Paint Truck ini selain melayani penjualan dan konsultasi cat, juga bisa diajak terlibat dalam aksi sosial seperti donor darah, pengecatan kampung, dll.
Selain LPC, dalam acara ini Mas Faiz juga memperkenalkan Sahabat Lancar, sebuah program yang ditujukan untuk mengapresiasi konsumen setia produk Toko Cat Lancar. Berbagai penawaran khusus, poin reward setiap transaksi, dan aneka promo menarik lainnya bisa didapatkan konsumen dengan mengunduh aplikasi ini dari Google Playstore. Dapatkan gratis bonus 10.000 Lancar poin pada saat Anda mengunduh pertama kali dan langsung dapat digunakan sebagai potongan harga pada transaksi pertama.
WORKSHOP MENGHIAS TOPLES DAN BOTOL
Setelah selesai pemaparan dari Mas Faiz, kami diajak mengikuti workshop menghias toples dan botol yang dipandu oleh Mbak Lusi Tris yang memang ahli membuat aneka kriya. Di awal workshop Mbak Lusi menjelaskan bahwa bahan toples dan botol yang dipakai kali ini merupakan barang-barang yang harganya relatif murah, bisa dibeli di toko peralatan rumah tangga dengan harga mulai dari Rp.2000 hingga Rp.25.000. Namun menurut Mbak Lusi, akan lebih baik kalau kita memanfaatkan barang-barang di rumah yang sudah tidak terpakai sehingga bisa mengurangi sampah. Idenya bagus juga ya!
Usai membagikan toples dan botol pada para peserta workshop, Mbak Lusi membimbing kami untuk mulai mengecat menggunakan cat interior premium yang disediakan oleh Toko Cat Lancar. Supaya rapi, pengolesan cat harus dilakukan searah. Selesai mengecat, kami diminta menempelkan aneka hiasan yang tersedia di meja di hadapan kami. Kami bebas menempelkan hiasan dan mempercantik toples/botol kami sebagus mungkin. Tentu saja kami menghiasnya seindah mungkin karena di akhir acara ada pemilihan hasil karya terbaik. Saya pada dasarnya tidak terampil membuat kriya, namun di acara ini sangat menikmati bagian mengecat toples. Oles sana, oles sini, saya mencoba mengaplikasikan berbagai warna di toples saya. Sayangnya karena keterbatasan waktu, tanpa menunggu cat kering sempurna, kami diharuskan langsung menempel toples/botol kami dengan hiasan. Jadinya area yang dicat terlihat kurang rapi. Padahal menurut Mbak Lusi catnya itu cukup cepat kering. Hanya butuh 10-15 menit saja sudah kering sempurna. Sayangnya waktu kami tidak sebanyak itu :D
Setelah selesai, karya kami dipajang di meja depan panggung untuk dinilai juri. Akan dipilih dua karya terbaik yang akan mendapatkan hadiah. Punya saya menang nggak ya? Ya jelas nggak lah, wong jelek begitu. Hahaha. Yang hebat, salah satu dari pemenangnya adalah Mas Aan Pambudi. Keren ya, ada cowok yang tangannya terampil membuat kerajinan tangan begitu. Tapi hari itu saya pun kebagian hadiah dari Toko Cat Lancar berupa voucher belanja karena menjawab dengan benar pertanyaan Mbak MC yang memandu acara saat itu. Hihi.....lumayan kan bisa buat jajan bareng Si Bocah :D
Usai acara workshop, saya kebingungan memperhatikan tangan saya yang belepotan cat. Gimana bersihinnya, pikir saya. Mbak Lusi lalu menjelaskan bahwa cat ini berbahan dasar air, jadi tinggal dicuci dengan air juga gampang hilang. Fiuuuhhh......untunglah, tadinya sudah terpikir harus pakai thinner supaya hilang catnya. Duh, bau thinner kan nggak enak banget, mana bikin rusak kuku dan kulit tangan jadi kering. Untungnya workshop kali ini menggunakan cat berbahan dasar air, jadi saya cukup membubuhkan sedikit sabun cuci tangan, gosok-gosok sebentar, bilas dengan air mengalir, taraaaa......cat yang belepotan di tangan pun menghilang.
Tertarik ingin mempercantik toples dan botol bekas yang ada di rumah? Cussss deh beli catnya di Lancar Paint Expo 2018, mumpung masih ada waktu sampai hari Minggu 13 Mei 2018. Atau malah sekalian mau konsultasi tentang cat rumah? Datang ke Paint Expo ini adalah pilihan terbaik untuk melihat langsung aneka produk cat yang dijual di Toko Cat Lancar dan berkonsultasi dengan tim ahli mereka. Ada 14 merek cat yang ikut serta dalam Lancar Paint Expo kali ini. Tak sempat datang ke Lancar Paint Expo 2018? Manfaatkan saja aneka layanan dari LPC seperti yang saya sebutkan di atas tadi.
Pokoknya serahkan saja segala urusan cat ke Toko Cat Lancar.
Pokoknya serahkan saja segala urusan cat ke Toko Cat Lancar.
Urusan CAT, Pasti LANCAR.
- arry -
Toko Cat Lancar
Website : www.tokocatlancar.com
Telp/WA : 08 22 23 800 800
6 komentar
Catnya ciamik dan aman ya, Kak?
BalasHapusHihi...aman mbak. Klo belepotan gampang ngilanginnya :D
HapusWarna-warnanya mudah diaplikasikan dan tidak bau..jadi konsentrasi tidak terganggu..hihi..
BalasHapusIya mbak, jd asik ngecatnya. Sayang waktunya singkat banget :D
HapusWaduh saya kurang terampil membuat kerajinan tangan mbak
BalasHapusTapi kan menang mas. Hahaha
HapusKomentar Anda dimoderasi. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya :)
Silakan tinggalkan pesan di kolom komentar dan saya akan membalasnya. Sering-sering berkunjung ya, untuk mengecek dan membaca artikel lainnya di blog ini. Terima kasih. Maturnuwun. Thank you. Danke.